DDHK.ORG – Dibangun pada 1840 Masjid Jamia merupakan masjid pertama yang didirikan di Hong Kong. Masjid tertua di Hong Kong ini memiliki pesona dengan gaya arabian yang sangat kental.
Ini dapat dilihat dari arsitekturnya yang menawan. Keunikan lainnya adalah pintu utama masjid yang berbentuk bujur sangkar dan melengkung di setiap sisinya.
Saat memasuki gerbang masjid, ada anak tangga menuju ke dalam masjid. Di temboknya tertulis jejak sejarah kalau peletakan batu pertama untuk pondasi masjid dilakukan pada 1915.
Berada di 30 Shelley Street, Mid-Levels, Hong Kong, masjid ini bisa ditempuh menggunakan MTR dan turun di Central Station.
Saat hari Minggu, sebagian pekerja migran Indonesia juga menghabiskan waktu di masjid ini untuk beribadah dan membuat aktivitas keagamaan. Masjid Jamia Central juga selalu menjadi kunjungan pertama saat acara wisata religi dari masjid ke masjid yang diadakan oleh agen tour dan travel.
Monumen Budaya
Masjid yang dibangun sekitar 1915 ini ditetapkan pemerintah Hong Kong sebagai monumen budaya.
Dengan fitur seperti menara yang dimahkotai kubah dan dihiasi dengan finial, serta lengkungan multifoil runcing di serambi dan pintu masuk, semakin mempercantik tampilan masjid satu ini.
“Masjid Jamia memiliki sejarah yang signifikan karena telah menyaksikan pertumbuhan komunitas Muslim di Hong Kong,” tulis pernyataan pemerintah dikutip di News RTHK, Jumat (20/5/2022).
Sampai saat ini, Masjid Jamia masih digunakan sebagai tempat ibadah, sekaligus pertemuan penting bagi umat Islam setempat.
Masjid yang Dilindungi
Masjid Jamia Hong Kong ini bahkan mendapatkan perlindungan sebagai bangunan grade 1 untuk bangunan yang dilindungi pemerintah Hong Kong.
Letaknya sangat unik karena kita harus naik mid level escalator yang merupakan tangga berjalan di luar ruangan terpanjang di dunia.
Untuk menuju ke masjid ini bisa dari stasiun MTR central dan kemudian menuju ke arah barat daya menyebarangi beberapa jalan menuju mid level escalator.
Alamat lebih lengkap juga bisa dilihat pada YouTube Channel DDHK News. [DDHK News]