Info DD

Respons Iklan Anti-Islam, CAIR Bagikan Al-Quran Gratis

FreeQuran-Counters-Anti-Muslim-AdDDHK News, Amerika Serikat – Organisasi Muslim terkemuka Amerika Serikat (AS), Council on American-Islamic Relations (CAIR) atau Dewan Hubungan Amerika-Islam menyediakan mushaf Al-Quran gratis bagi siapa saja yang ingin memverifikasi soal kebohongan yang dikampanyekan iklan anti-Islam di bus-bus yang dipasang kelompok anti-Islam di Washington, DC.

“Kami mendorong orang-orang yang melihat iklan palsu dan penistaan Geller untuk mengunjungi ‘Jelajahi Quran’ (Explore the Quran ) di situs CAIR untuk meminta mushaf Quran gratis sehingga mereka dapat membacanya sendiri,” kata Nihad Awad, Direktur CAIR, dalam sebuah pernyataan Kamis (15/5).

Pamela Geller adalah penyokong utama kelompok anti-Islam yang memasang iklan anti-Islam di bus-bus tersebut.

“Siapa pun yang membaca Al-Qur’an akan menemukan bahwa Islam menghormati kaum Yahudi dan Kristen karena kepercayaannya pada satu Tuhan dan menyerukan kepada semua orang untuk hidup damai dan harmoni,” tambahnya.

Iklan di bus menuding bahwa Al-Qur’an mendorong umat Islam untuk membenci orang Yahudi. Organisasi Geller, Stop the Islamization of America (SIOA), ditetapkan sebagai kelompok “hater” oleh Southern Poverty Law Center (SPLC).

SPLC juga menyebut Geller sebagai anggota “lingkaran dalam anti-Muslim.”

CAIR membagikan Al-Quran via online di alamat Explore the Quran. (mel/onislam.net/localhost/project/personal/ddhongkong.org/ddhongkong.org).*

Baca juga:

×