Info DD

Dompet Dhuafa Berikan Beasiswa untuk Siswa Siswi Ponorogo

DDHK News — Komitmen Dompet Dhuafa dalam meningkatkan kualitas sumber daya manusia melalui pendidikan terus ditumbuhkembangkan. Salah satunya, pada Rabu, (12/01) kemarin dalam Launching Klaster Mandiri Dompet Dhuafa. Dompet Dhuafa memberikan beasiswa untuk siswa siswi yang kurang mampu di Ponorogo, sebagai pengembangan program peningkatan kualitas kehidupan masyarakat seperti bantuan air bersih, sembako dan lainnya.

“Mulai tahun ini, kami masuk ke Ponorogo dengan program pendidikan,” ujar Yuli Pujihardi, Direktur Program dalam sambutannya.

Untuk tahap awal, Dompet Dhaufa menggelontorkan beasiswa untuk 350 murid untuk biaya pendidikan pelajar tingkat SD, SMP, dan SMA yang berasal dari berbagai kecamatan pinggiran, seperti; Ngrayun, Slahung, Balong, Pulung, dan wilayah lainnya, dengan proses seleksi yang cukup selektif memilih dari keluarga-keluarga yang kurang mampu. [dompetdhuafa.org]

Baca juga:

×