Info DD

Mahasiswa Muslim Universitas Michigan Kini Punya Ustadz

Asosiasi Mahasiswa Muslim (MSA) University of Michigan AS kini memiliki seorang ustadz guna memberikan bimbingan Islam di kampus. “Komunitas Muslim adalah entitas yang berkembang di kampus dan membutuhkan kehadiran stabil di kampus,” kata Eman Abdelhadi, Presiden MSA, kepada situs AnnArbor.

“Kami merasa ustadz akan membantu memenuhi kebutuhan pribadi dan komunal mahasiswa Muslim.”

Mohammed Tayssir Safi, yang diangkat sebagai ustadz atau pembina rohani Islam itu, diharapkan mampu membantu melayani kebutuhan keagamaan mahasiswa Muslim di kampus.

Ustadz Safi mulai melaksanakan tugasnya pada 3 Januari dalam posisi paruh-waktu. Ia didukung dana sekitar US$ 30.000 yang dikumpulkan oleh Asosiasi Alumni Muslim Michigan.

Selama tiga tahun terakhir, mahasiswa Muslim di Universitas Michigan menunggu kehadiran ustadz untuk membantu memberikan bimbingan agama. Mahasiswa non-Muslim sudah lama memiliki pembimbing agama mereka.

Mahasiswa Yahudi berpartisipasi dalam Hillel, sebuah organisasi Yahudi dengan staf lokal, dan Chabad House, pelayanan perguruan sebuah sinagoga setempat. Mahasiswa Kristen mendapatkan bimbingan dari selusin organisasi keagamaan, banyak dari mereka diawaki oleh staf penuh waktu, dan beberapa gereja-gereja lokal untuk menjangkau para mahasiswa, angkutan bus dari kampus ke kebaktian hari Minggu.

Didirikan tahun 1817, University of Michigan adalah universitas tertua di negara bagian ini.

Ustadz Safi adalah lulusan Sekolah Tinggi Pioneer tahun 2002 dan menyelesaikan studi bahasa Arab. Ia menerima gelar sarjana dalam ilmu politik dan studi Timur Tengah dan Afrika Utara dari Universitas Michigan tahun 2006. Setelah lulus, Safi menghabiskan dua tahun belajar bahasa Arab dan Islam di Mesir dan Yaman. Dia bekerja sebagai direktur pemuda di sebuah masjid Kanton selama dua tahun. (Mel/OnIslam.net/ddhongkong.org).*

Baca juga:

×