BeritaIndonesia

Gempa Malang Dirasakan di 18 Kabupaten dan Kota di Jawa Timur, 1 Orang Tewas

DDHK.ORG — Badan Penangulangan Bencana Daerah (BPBD) Jawa Timur melaporkan gempa bumi berkekuatan 6,7 SR yang terjadi di 90 kilometer Barat Daya Kabupaten Malang, Jawa Timur, Sabtu (10/4/2021) terasa di 17 kabupaten dan kota di provinsi paling timur pulau Jawa. Masing-masing wilayah merasakan dampak yang berbeda-beda.

Hal itu berdasarkan salinan laporan yang disampaikan Kepala Pelaksana BPBD Provinsi Jawa Timur, Yanuar Rachmadi, kepada Gubernur, wakil Gubernur, dan Sekretaris Daerah Jatim yang diterima redaksi DDHK News. “Mohon ijin melaporkan kejadian Gempa Bumi di Barat Daya Kab. Malang pada hari Sabtu, 10 April 2021 pukul 15.00 WIB,” ujarnya.

Dampak gempa paling terasa di Kabupaten Malang dan Malang, pada level IV MMI. Yaitu, gempa dirasakan oleh orang banyak di dalam rumah, oleh beberapa oang di luar rumah, gerabah pecah, jendela/pintu berderik, dan dinding berbunyi. Pada level III-IV MMI, gempa dirasakan di Kabupaten Kediri, Trengalek, dan Jombang.

Dampak lebih ringan, di level III MMI terasa di Kabupaten Sidoarjo, Bangkalan, Sampang, Pamekasan, Sumenep, Madiun, Ponorogo, Pacitan, Tuban, Nganjuk, dan Ngawi, serta Kota Surabaya dan Batu. Pada level ini, getaran gempa dirasakan nyata di dalam rumah, terasa seakan-akan ada truk berlalu.

Tercatat, beberapa kantor desa, rumah, gedung Puskesmas, masjid, kantor kecamatan, rumah sakit mengalami kerusakan di beberapa wilayah akibat gempa. Di Lumajang, tercatat 1 orang meninggal dunia akibat tertimpa bongkahan batu di jalur Lumajang-Malang. Juga, tercatat 1 orang mengalami luka ringan.

“Demikian laporan disampaikan, perkembangan kami sampaikan kemudian,” kata Yanuar.

Baca juga:

×