DDHK.ORG – Masjid At-Thohir yang putih nan megah beberapa waktu belakangan ini viral di TikTok. Pada malam hari, masjid ini dihiasi video mapping yang indah.
Ternyata masjid ini ada di Depok dan dibangun menteri lho. Masjid ini cukup ramai di TikTok video masjid yang bertabur lampu warna-warni saat malam hari dan terlihat saat megah dan menawan. Dalam tag lokasinya disebutkan jika ini adalah Masjid At-Thohir di Depok.
Masjid ini dibangun oleh Menteri Erick Thohir yang didekasikan untuk mendiang ayahnya. Masjid putih ini bergaya ala timur tengah.
Di bagian depan, dekat posisi iman terdapat lampu gantung kristal putih kebiru-biruan yang menawan. Juga ada dinding bertulis Asmaul Husna yang disusun sedemikian rupa dengan warna keemasan menambah ciamiknya bagian iman dan mimbar.
Dilansir detikcom, hampir semua orang yang salat di masjid mengabadikan momen mereka berfoto di dalam masjid. Memang seepik itu untuk difoto saking menawannya masjid ini.
Masjid ini tidaklah besar, namun sangat megah dan nyaman. Di bagian tempat wudhunya juga didesain mewah dan enak di pandang mata.
Dinding marmer yang hitam abu-abu disinari lampu menghadirkan suasana mewah saat berwudhu. Kamar mandinya pun juga bersih karena ada petugas yang selalu standby di sana.
Di bagian luar masjid terdapat taman dan air mancur kecil, serta papan huruf yang bertuliskan Masjid At Thohir. Bila berdiri tepat di depan papan huruf ini, bisa meliat sisi megah masjid ini dengan jelas lho.
Masjid At Thohir diresmikan pada 9 Maret 2022 oleh Presiden Joko Widodo (Jokowi). Jokowi berharap kehadiran masjid ini bisa dimanfaatkan untuk meningkatkan pengetahuan dan wawasan keislaman.
“Menjadi pusat dakwah yang modern, yang mencerdaskan, yang mencerahkan, dan tempat yang teduh untuk menjalin dan mempererat tali silaturahmi, mempererat persaudaraan antarsesama umat manusia, dan berkontribusi untuk membangun peradaban Indonesia yang lebih baik,” ujar Jokowi dalam keterangan tertulis dari Biro Pers, Media, dan Informasi Sekretariat Presiden, Rabu (9/3/2022).
Masjid At-Thohir yang dirancang dengan gaya arsitektur klasik modern dibangun di atas lahan seluas 2,8 hektare. Masjid bernuansa putih ini memiliki kapasitas 1.976 orang di area dalam masjid dan 1.395 di fasilitas pendukung plaza serbaguna.
Tertarik berkunjung ke masjid viral ini? [DDHK News]