SHOLAT sunat akan menutupi kekurangan sholat wajib. Sholat sunat terpopuler, selain tahajud dan duha, adalah sholat sunat rawatib yang dilakukan setelah dan/atau sebelum shalat wajib.
- Sholat sunat qobliyah Subuh (sholat sunat fajar), dilakukan sebelum Subuh 2 rokaat
- Sholat sunat qobliyah (sebelum) Zhuhu 2 rokaat
- Sholat sunat ba’diyah (setelah) Zuhur 2 rokaat
- Sholat sunat ba’diyah (sebelum) Maghrib 2 rokaat
- Sholat sunat ba’diyah (setelah) Isya 2 rokaat
Sholat sunat bisa menutupi kekurangan sholat wajib ditegaskan dalam hadits berikut ini:
“Sesungguhnya amal yang pertama kali dihisab di hari kiamat adalah ibadah Sholat. Rabb kita berkata kepada para malaikat-Nya sementara Dia Maha Mengetahui: “Lihatlah sholat hamba-Ku, apakah sempurna atau kurang?” Jika shalat wajibnya sempurna, maka dicatat baginya telah sempurna, dan bila kurang dari shalat wajibnya itu, Allah berfirman: “Lihatlah, apakah hamba-Ku ini memiliki amal ibadah sholat sunah?”
Apabila ia memiliki amal ibadah sholat sunat, Allah berfirman: “Sempurnakanlah untuk hamba-Ku shalatnya yang kurang dengan amal ibadah shalat sunahnya itu.” Kemudian diambillah amal-amal shalat sunah itu untuk menyempurnakan amal ibadah shalat wajib yang kurang. (HR. Abu Dawud dari Abu Hurairah). Wallahu a’lam. (ed/localhost/project/personal/ddhongkong.org/ddhongkong.org).*