Talqis Nurdianto

Dai Cordofa DDHK ajak PMI biasakan diri baca al-Qur’an

TSUEN WAN | HONG KONG – Dai Cordofa Dompet Dhuafa Hong Kong (DDHK), Ustadz Talqis Nurdianto, Rabu (4/12/2019), memberikan tausiyah di pengajian majelis taklim Rabu bersatu di majelis Hidayatullah, yang berlokasi di atas pasar Tsuen Wan. Pada kesempatan itu Ustadz Talqis mengajak puluhan jamaah, yang merupakan pekerja migran Indonesia (PMI) Hong Kong, untuk membiasakan diri membaca al-Qur’an. “Baik dalam keadaan lapang maupun sempit, selama tidak ada halangan (suci), dengan tidak ada batas minimalnya, dikarenakan banyak keutamaan bagi hamba yang dekat dengan al-Qur’an,” ujarnya. Mengapa kita harus sering membaca al-Qur’an? “Sebab kita ingin menjadi orang yang terbaik, karena mempelajari al-Qur’an dan ... Selengkapnya

Mari jaga pahala ibadah kita untuk perberat timbangan akhirat

TUEN MUN | HONG KONG – Dai Cordofa Dompet Dhuafa Hong Kong (DDHK), Ustadz Talqis Nurdianto, Ahad (1/12/2019), bersilaturahmi ke majelis Bustanul Ulum di Tuen Mun. Pada kesempatan itu beliau menyampaikan kajian makna yang terkandung dalam surah al-Qariah, ayat 6-11, tentang timbangan kebaikan di akhirat. “Kita harus memperbanyak mengerjakan amalan-amalan yang dapat memperberat timbangan kebaikam di akhirat, seperti melaksanakan kewajiban dan ibadah sunnah,” ujar Ustadz Talqis. Beliau juga mengingatkan jemaah untuk selalu menjauhkam diri dari perbuatan yang bisa merusak pahala ibadah, bahkan menghancurkannya. Seperti, syirik (menyekutukan Allah Ta’ala dengan makhluk), riya (pamer kebaikan dan ibadah), dan nifaq (sifat munafik). “Serta ... Selengkapnya

Kajian keluarga (3): 5 pilar keluarga surgawi

WAN CHAI | HONG KONG – Berdasarkan hadits Nabi Muhammad Shallallahu ‘Alaihi Wasallam, ada 5 pilar keluarga surgawi. Yakni, memiliki kecenderungan kepada agama, yang muda menghormati yang tua dan yang tua menyayangi yang muda, sederhana dalam belanja, santun dalam bergaul, serta selalu introspeksi. Hal itu disampaikan Dai Cordofa Dompet Dhuafa Hong Kong (DDHK), Ustadz Talqis Nurdianto, saat berbicara di acara Kajian Keluarga: “Ada Surga di Rumahku” yang diadakan oleh DDHK dan majelis taklim sabtu bersatu di lantai 6 Masjid Ammar, Wan Chai, Sabtu (30/11/2019). Pada kesempatan itu ia juga menyampaikan hadits Nabi Muhammad SAW yang menyatakan bahwa ada 4 faktor ... Selengkapnya

Kajian keluarga (2): hiasi rumah dengan lantunan al-Qur’an

WAN CHAI | HONG KONG – Dompet Dhuafa Hong Kong (DDHK), Sabtu (30/11/2019), mengadakan Kajian Keluarga bertajuk “Ada Surga di Rumahku”, di lantai 6 Masjid Ammar, Wan Chai. Dai Cordofa DDHK, Ustadz Talqis Nurdianto, menjadi narasumber di acara yang didukung majelis-majelis taklim Sabtu bersatu itu. Turut hadir di acara tersebut, General Manager DDHK, Ustadz Imam Baihaqi. Salah satu pesan yang disampaikan Ustadz Talqis pada kajian tersebut, agar kita selalu menghiasi rumah dengan lantunan ayat-ayat al-Qur’an. Ia pun menyampaikan hadits Nabi Muhammad Shallallahu ‘Alaihi Wasallam, yang diriwayatkan Imam Ahmad, “Sesungguhnya rumah yang dibacakan di dalamnya al-Qur’an, maka rumah tersebut akan terlihat ... Selengkapnya

Kajian keluarga (1): praktikkan 4 perilaku ini agar ada surga di rumah kita

WAN CHAI | HONG KONG – Dompet Dhuafa Hong Kong (DDHK), Sabtu (30/11/2019), mengadakan Kajian Keluarga bertajuk “Ada Surga di Rumahku”, di lantai 6 Masjid Ammar, Wan Chai. Dai Cordofa DDHK, Ustadz Talqis Nurdianto, menjadi narasumber di acara yang didukung majelis-majelis taklim Sabtu bersatu itu. Ustadz Talqis memuai kajian dengan pertanyaan, “seperti apa rumah idaman itu?” Ia pun menjelaskan, rumah idaman adalah rumah yang ada surga di dalamnya. Lalu, bagaimana caranya agar hal itu terwujud? “Penghuninya harus berperilaku selayaknya penduduk surga,” ucap Ustadz Talqis. Ia pun menyampaikan 4 perilaku penduduk surga. Yakni, mengucapkan salam, senantiasa mengucapkan yang baik-baik, melaksanakan syariat-syariat ... Selengkapnya

Begini caranya agar bisa masuk surga sekeluarga

CAUSEWAY BAY | HONG KONG – Dai Cordofa Dompet Dhuafa Hong Kong (DDHK), Ustadz Talqis Nurdianto, Jumat (29/11/2019) malam, mengisi kajian di kantor Indonesian Muslim Association in Hong Kong (IMAH), di Causeway Bay. Dalam kajian itu, Ustadz Talqis menyampaikan tema tentang “Masuk Surga Sekeluarga”. Dalam kajian tersebut ia menekankan, keluarga harus memiliki visi yang benar, yakni sejalan dengan firman Allah Ta’ala di ayat 6 surah At-Tahrim, “Hai orang-orang yang beriman, peliharalah dirimu dan keluargamu dari api neraka yang bahan bakarnya adalah manusia dan batu.” Pada kesempatan itu, Ustadz Talqis menyampaikan beberapa dalil yang menyatakan bahwa keluarga orang-orang yang beriman kepada ... Selengkapnya

Madrasah Faizan-E-Auliya Allah tempat shalat Jumat di Yuen Long

PING SHAN | HONG KONG – Yuen Long menjadi salah satu daerah di Hong Kong yang menjadi tempat tinggal warga negara Indonesia (WNI) laki-laki. Sebagian dari mereka memiliki izin tinggal dan bekerja secara legal. Sebagian lain, menjadi pekerja ilegal di Negeri Beton. Banyak juga, yang berstatus overstayer dan bahkan berstatus pemegang recognized paper Imigrasi Hong Kong (paperan). Nah, di sini kita tidak sedang membahas tentang status-status tersebut. Apapun statusnya, jika mereka adalah Muslim, maka mempunyai kewajiban untuk menunaikan shalat Jumat dan shalat lima waktu berjamaah. Atau, karena Yuen Long merupakan salah satu daerah yang banyak didatangi dan ditinggali pekerja migran ... Selengkapnya

Ustadz Talqis ajarkan metode memahami Al-Qur’an di shelter DDHK

CAUSEWAY BAY | HONG KONG – Dompet Dhuafa Hong Kong (DDHK) menyediakan shelter untuk pekerja migran Indonesia (PMI) yang di-terminate, sedang menunggu visa, atau majikannya berlibur (loihang) dan PMI tersebut diminta tinggal di luar rumah majikan. Salah satu keuntungan tinggal di shelter DDHK, diberikan siraman rohani dan konsultasi keagamaan secara rutin oleh para ustadz dari Corps Dai Dompet Dhuafa (Cordofa). Pada Rabu (27/11/2019) malam, Dai Cordofa DDHK, Ustadz Talqis Nurdianto, mengajarkan metode memahami Al-Qur’an atau “Tafhimul-Quran Manhaji” di shelter DDHK. “Metode ini diajarkan untuk memahami makna kata tiap ayat Al-Qur’an,” ujarnya. Pengajian malam itu dimulai dengan shalat isya berjamaah. Lalu, ... Selengkapnya

Jaga kualitas keimanan dengan meninggalkan perkara yang tidak bermanfaat

YUEN LONG | HONG KONG – Dai Cordofa Dompet Dhuafa hong Kong (DDHK), Ustadz Talqis Nurdianto, Selasa (26/11/2019), bersilaturahmi ke majelis Jam’iyah Roudlotul Qolbiyah (JRQ) Yuen Long. Pada kesempatan tersebut Ustadz Talqis mengingatkan para jemaah yang hadir untuk meninggalkan perkara yang tidak bermanfaat. Ia pun menyampaikan hadits Nabi Muhammad SAW yang berbunyi: من حسن إسلام المرء تركه ما لا يعنيه “Termasuk tanda baiknya keislamam seseorang yaitu meninggalkan perkara yang tidak bermanfaat”. Ustadz Talqis pun menyontohkan perkara-perkara yang tidak bermanfaat tersebut. Diantaranya, setiap yang haram, baik soal makan-minum, perbuatan, maupun ucapan. Sesuatu yang makruh juga termasuk perkara yang tidak bermanfaat dan ... Selengkapnya

Komunitas Sahabat TGB Peringati Maulid Nabi di Pendopo Kowloon Park

TSIM SHA TSUI | HONG KONG – Dai Cordofa Dompet Dhuafa Hong Kong (DDHK), Ustadz Talqis Nurdianto, Ahad (24/11/2019), bersilaturahmi di majelis Komunitas Sahabat TGB. Majelis yang dibentuk oleh Indah Royani bersama rekan-rekannya beberapa tahun lalu itu mengadakan acara pengajian dalam rangka memperingati Maulid Nabi Muhammad SAW dan doa bersama untuk kedamaian Hong Kong di pendopo Kowloon Park, di samping Masjid Kowloon, Tsi Sha Tsui. Pada kesempatan tersebut, Ustadz Talqis menyampaikan tausiyah bertema “Tanda-tanda Umat Mencntai Rasulullah SAW. Beliau menyampaikan, diantara tanda-tanda tersebut, yakni mengesakan Allah Ta’ala dalam akidahnya, selalu meningkatkan ibadah, serta senantiaas berusaha memperbaiki akhlak. [Siti Arofah]