Info DD

Dompet Dhuafa Bantu Korban Banjir Filipina

Tanpa melupakan berbagai musibah yang terjadi di tanah air, Dompet Dhuafa mengirimkan tim kemanusiaan untuk merespon bencana alam, badai tropis yang melanda selatan Filipina pertengahan Desember lalu.

Tim yang terdiri dari Direktur Komunikasi dan Sumber Daya, Arifin Purwakananta, General Manager Program Relief, Bambang Suherman, dan Ketua Tim Respon Disaster Management Center, Iskandar Darussalam, bertolak dari Tanah Air pada Jumat (6/1) menuju Manila.

“Sabtu kami koordinasi dengan KBRI kita di Manila dan selanjutnya kami akan melanjutkan penerbangan ke Mindanau, tepatnya ke kota Iligan dan Cagayan de Oro,” ungkap Bambang Suherman, Senin (9/12).

Lebih lanjut Bambang mengatakan, kondisi pengungsi, salah satunya di Camp Kalaanan masih belum tersuplai air bersih dengan baik. Selain itu, masyarakat yang tinggal di pengungsian juga masih membutuhkan bantuan untuk memenuhi kebutuhan hidup sehari-hari.

Bencana topan Washi yang melanda Filipina menelan korban lebih dari 1.200 orang, 500 orang masih belum ditemukan dan memaksa ribuan kepala keluarga terpaksa mengungsi di kamp pengungsian.

“Kami juga bersinergi dengan NGO dan pemerintah setempat untuk mempercepat proses recovery,” pungkas Bambang. (dompetdhuafa.org).*

Baca juga:

×