Dipukul Majikan, BMI Hong Kong Mengadu ke KJRI

DDHK News, Hong Kong — BMI Hong Kong asal Jepara, Siti Fatimah (30 thn), mengaku dipukul dan ditampar majikannya. Tindakan kekerasan yang dialaminya itu sudah dilaporannya ke polisi dan KJRI Hong Kong.

“Konsulat Jenderal Republik Indonesia (KJRI) di Hong Kong telah menerima pengaduan dari seorang TKI bernama Siti Fatimah, berusia 30 tahun, berasal dari Jepara, Jawa Tengah, atas dugaan perlakuan kasar berupa pemukulan dan penamparan secara berulang-ulang oleh majikannya,” demikian siaran pers KJRI Hong Kong, Jumat (7/2/2014), seperti dikutip detik.com.

Siti Fatimah mulai bekerja di rumah majikannya sejak 18 Agustus 2013 dan meninggalkan rumah majikan pada 6 Februari 2014 malam hari.

“Yang bersangkutan kemudian melapor kepada Tseung Kwan O Police Station yang langsung membawanya ke Rumah Sakit untuk pemeriksaan,” jelas KJRI.

Setelah memberikan perlindungan sepenuhnya kepada yang bersangkutan, KJRI Hong Kong akan memberikan pendampingan untuk proses selanjutnya. (mel/detik.com/localhost/project/personal/ddhongkong.org/ddhongkong.org).*

Exit mobile version